SELAMAT DATANG

SELAMAT DATANG DI SITUS RESMI KANTOR DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN TAPIN KALIMANTAN SELATAN

Rabu, 09 November 2011

TK KEC.TAPIN SELATAN IKUTI LOMBA GUGUS DAN KREATIVITAS ANAK TK TH 2011

Gugus TK dan Anak-anak TK Kecamatan Tapin Selatan tidak mau ketinggalan juga dalam rangka mengikuti loma Gugus dan lomba Kreativitas anak TK yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Tapin ( Bidang PLS),yang pelaksanaannya dilaksanakan secara terpisah antara Lomba gugus dengan lomba Kreativitas anak TK,pada pelaksanaan Lomba Gugus yang dilaksanakan pada tanggal 2 November 2011 bertempat di SKB Rantau,Gugus 1 TK Kecamatan Tapin Selatan turut serta dalam lomba tersebut dan berhasil meraih prestasi sebagai juara ke 3 tingkat Kabupatren Tapin.Sedangkan untuk lomba Kreativitas anak TK Kecamatan Tapin Selatan mengikuti seluruh materi yang dilombakan,yang pelaksanaannya pada tanggal 8 November 2011 bertempat di Lapangan Dwi Dharma Rantau. Dalam lomba yang diikuti ini anak-anak TK Kecamatan Tapin Selatan berhasil meraih juara poada beberapa bidsang lomba,diantaranya sebagai Juara 1 pada lomba melukis anak TK,Juara 2 pada lomba Pinger Painting serta juara 2 pada lomba Gerak dan agu anak TK. Kepala UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Tapin Selatan bapak Noor Zain,S.IP menyambut dengan gembira atas prestasi yang dapat diraih oleh Gugus dan anak-anak TK Kecamatan Tapin Selatan pada lomba yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Tapin ini,dan beliau mengharapkan Prestasi ini m,udahan bisa ditingkatkan pada lomba-lomba lainnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar